Entrasol dan Anomali Coffee Hadirkan Kopi Sehat untuk Dukung Gaya Hidup Aktif

Oleh : Nina Karlita | Rabu, 02 Juli 2025 - 22:05 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta — Entrasol, produk unggulan dari Kalbe Nutritionals, menggandeng Anomali Coffee dalam sebuah kolaborasi unik bertajuk “Crafting to Move You Forward”.

Kolaborasi ini menghadirkan pengalaman ngopi yang lebih sehat bagi para #PejuangBerdikari—generasi produktif yang aktif dan peduli akan kesehatan tulang, otot, dan jantung.

Ada tiga menu kopi eksklusif yang dihadirkan. Ketiganya Dirancang dengan cita rasa indulgent namun tetap menyehatkan: Choco Blaze, Salty Crush, dan Matcha Fusion. 

Seluruh menu ini diperkaya nutrisi dari Entrasol Can, susu steril dengan kandungan kalsium tinggi, protein berkualitas, dan ekstrak buah zaitun yang dikenal memiliki manfaat antioksidan. Uniknya, produk ini tidak mengandung gula tambahan dan hanya 100 kalori per saji, cocok bagi mereka yang ingin tetap fit tanpa merasa bersalah.

Menu spesial Entrasol x Anomali Coffee akan tersedia mulai 7 Juli 2025 di seluruh outlet Anomali Coffee Jakarta.

Kampanye #PejuangBerdikari merupakan inisiatif Entrasol untuk menginspirasi masyarakat agar lebih sadar pentingnya menjaga kekuatan tulang, otot, dan jantung sejak usia muda. 

"Kami ingin mengajak generasi muda menikmati kopi dengan cara yang lebih sehat, sebagai langkah awal menuju gaya hidup aktif dan mandiri," ungkap Dessyana, Marketing Entrasol.

Sementara itu, Irvan Helmi, Co-Founder Anomali Coffee menambahkan, “Kolaborasi ini adalah bentuk perayaan kekayaan rasa kopi Indonesia dalam format yang relevan dan lebih sehat bagi generasi sekarang.”

Banyak orang baru menyadari pentingnya menjaga kesehatan tulang dan otot saat sudah lanjut usia. Padahal, menurut penelitian, puncak massa tulang terjadi di usia akhir 20-an dan mulai menurun sejak usia 30-an. 

“Menjaga kekuatan tubuh harus dimulai sejak muda. Pola makan bergizi, asupan protein, vitamin D, serta olahraga teratur jadi kunci,” ujar dr. Laurencia Ardi, Health Communicator Kalbe Nutritionals.

Tak hanya lewat kopi, Entrasol juga aktif mendukung gaya hidup sehat dengan berpartisipasi di berbagai event olahraga dan lifestyle. Di antaranya: Bandoeng 10K, International Women Half Marathon, Color Run Jakarta, hingga Jakarta International Marathon 2025.