ProSTEM Buka Harapan Baru Bagi Pasien Retinitis Pigmentosa Lewat Uji Klinis Terapi Sel Punca

Oleh : Nina Karlita | Senin, 28 April 2025 - 13:38 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta— PT Prodia StemCell Indonesia (ProSTEM) mengambil langkah besar dalam bidang terapi regeneratif dengan meluncurkan uji klinis terbaru untuk menangani Retinitis Pigmentosa (RP), sebuah gangguan retina progresif yang berujung pada kebutaan.

Program uji klinis ini dirancang untuk menguji efektivitas dan keamanan terapi berbasis sel punca mesenkimal dari tali pusat (Umbilical Cord Mesenchymal Stem Cells/UC-MSC) serta media terkondisi (Conditioned Media/CM) dalam memperbaiki fungsi retina pasien RP.

"Retinitis Pigmentosa masih menjadi tantangan besar karena hingga kini belum ada terapi yang benar-benar efektif untuk menyembuhkannya. Dengan uji klinis ini, kami berharap dapat memberikan jalan baru bagi para pasien," ujar Dr. Cynthia Retna Sartika, M.Si, Direktur Utama ProSTEM.

Didukung oleh para pakar terkemuka, yaitu dr. Muhammad Bayu Sasongko, SpM, M.Epid, PhD dan Dr. dr. Cosmos O. Mangunsong, SpM(K), uji klinis akan digelar di dua rumah sakit besar: RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta dan Jakarta Eye Center (JEC).

Penelitian ini akan berlangsung selama enam bulan, dan peserta yang terpilih akan mendapatkan terapi gratis tanpa dipungut biaya apapun.

Menurut dr. Bayu, pendekatan regenerative medicine melalui terapi stem cell dan media terkondisi menjadi harapan baru dalam menangani penyakit retina degeneratif seperti RP. 

"Kami ingin menunjukkan bahwa inovasi ini dapat menjadi titik terang bagi pasien," jelasnya.

Kriteria untuk Peserta Uji Klinis yaitu berusia antara 18 hingga 50 tahun, telah terdiagnosis Retinitis Pigmentosa, serta masih memiliki fungsi penglihatan yang memungkinkan evaluasi. Selain itu peserta juga tidak memiliki penyakit mata lain atau kondisi medis serius.

SementaraKriteria Eksklusi diantaranya memiliki riwayat penyakit mata lain yang mengganggu penglihatan, dan menderita gangguan medis berat yang dapat mempengaruhi keikutsertaan dalam penelitian.

Bagi masyarakat yang memenuhi syarat dan berminat berpartisipasi, pendaftaran dapat dilakukan melalui laman resmi www.prostem.co.id.