Acaraki Jamu Festival 2025 Semarakkan Warisan Budaya Indonesia di Kota Tua Jakarta
INDUSTRY.co.id - Jakarta – Di tengah arus modernisasi, Acaraki Jamu Festival 2025 hadir sebagai napas baru dalam merayakan warisan budaya bangsa.
Bertempat di kawasan ikonik Kota Tua Jakarta, festival ini mengusung tema #TerbitlahTerang, memperkuat peran jamu sebagai identitas budaya yang kini semakin diakui dunia.
Festival ini diadakan untuk memperingati Hari Kartini sekaligus merayakan Dasa Windu Indonesia (80 tahun), mengajak masyarakat memahami dan merasakan kembali nilai luhur di balik segelas jamu.
Lebih dari sekadar minuman herbal, jamu adalah simbol ketahanan, kasih sayang, dan kearifan lokal yang diwariskan lintas generasi, terutama oleh perempuan Indonesia.
Diselenggarakan atas kolaborasi Brand Acaraki, Larutan Penyegar Cap Badak, dan GP Jamu Indonesia, festival ini menjadi perayaan besar untuk jamu yang telah resmi diakui UNESCO pada 2023 sebagai warisan budaya tak benda dunia dalam kategori praktik kesehatan tradisional.
Momentum tersebut memperkuat pentingnya menjaga keseimbangan tubuh melalui bahan alami yang penuh filosofi dan makna budaya.
Acaraki Jamu Festival 2025 menghidupkan kembali nilai-nilai tersebut melalui berbagai kegiatan menarik. seperti Fun Walk 2,5K dengan membawa bakul jamu; Kreasi Jamu Gendong oleh komunitas Laskar Jamu Gendong; serta Free Flow Jamu Booth yang memungkinkan pengunjung menikmati berbagai jenis jamu secara gratis dan merasakan manfaat kesehatan dari ramuan tradisional ini.
Festival ini juga menghadirkan berbagai aktivitas budaya dan kreativitas seperti Kreasi Jamu, Exhibition & Doorprize, Sinden Performance, hingga Fashion Show Laskar Jamu Gendong yang merayakan peran perempuan dalam menjaga dan mewariskan budaya jamu lintas generasi.
Festival ini terbuka untuk umum dan mengundang seluruh lapisan masyarakat dari pecinta herbal, komunitas budaya, UMKM, hingga keluarga dan generasi muda untuk ikut serta dalam membangun masa depan yang sehat dan berbudaya.
Tak hanya itu, pameran edukatif dan berbagai doorprize menarik juga siap menyambut pengunjung dari berbagai kalangan, mulai dari pecinta herbal, komunitas budaya, UMKM, hingga keluarga dan generasi muda.
Dengan semangat "Terbitlah Terang", festival ini diharapkan menjadi pemantik kebangkitan industri jamu nasional sekaligus mengintegrasikan warisan tradisional ke dalam gaya hidup modern. Rencananya, acara serupa akan terus digelar setiap bulan, membawa jamu lebih dekat ke hati masyarakat.