EF Kids & Teens Resmi Menjadi English 1, Wajah Baru Pendidikan Bahasa Inggris Anak Indonesia
INDUSTRY.co.id - Jakarta – Setelah tiga dekade hadir sebagai pionir pendidikan bahasa Inggris anak di Indonesia, EF Kids & Teens kini resmi bertransformasi menjadi English 1 (dibaca: English One).
Langkah rebranding ini tidak hanya sekadar pergantian nama, namun menjadi simbol evolusi untuk menjawab tantangan zaman dan kebutuhan generasi muda yang kian global.
Dengan mengusung semangat “Say Hello to the Future” dan kampanye digital bertajuk #HelloEnglish1, peluncuran identitas baru ini digelar secara meriah di Cinema XXI Pondok Indah, Jakarta Selatan, Senin (21/4).
Acara ini dihadiri jajaran manajemen, pengajar, orang tua, dan murid. Hadir pula perwakilan dari English One AG, Aida Perez, serta Tasya Kamila—mantan penyanyi cilik dan ibu muda—yang menyuarakan pentingnya pendidikan bahasa Inggris sejak usia dini.
President Director English 1, Matthew Kenley, menegaskan bahwa meski nama berubah, misi dan kualitas pendidikan tetap konsisten.
“Ini bukan tentang berubah, tapi berevolusi. Kami tetap menjadi mitra terpercaya orang tua Indonesia dalam menyiapkan anak-anak menjadi pembicara bahasa Inggris yang percaya diri,” ujarnya.
Menurut Matthew, English 1 hadir dengan identitas visual dan pendekatan yang lebih segar, namun tetap mengusung nilai-nilai dan metode pengajaran yang sudah terbukti efektif selama 30 tahun terakhir.
Dalam proses belajar, English 1 tetap menggunakan pendekatan khas Learn – Try – Apply yang menggabungkan pembelajaran aktif di kelas, latihan mandiri online, dan praktik langsung melalui kegiatan interaktif seperti Life Club.
Director of Operations, Christopher Lloyd, menambahkan bahwa keberhasilan English 1 juga didukung oleh kombinasi pengajar internasional dan lokal yang berpengalaman.
“Kami memiliki lebih dari 200 guru asing yang bekerja sama dengan pengajar lokal. Kombinasi ini menciptakan lingkungan belajar yang kaya dan menyenangkan bagi murid,” ungkapnya.