Akhirnya, Gubernur Anies Sampaikan Kabar Baik yang Bikin Jutaan Masyarakat Sujud Syukur: Jakarta 0 Kematian Covid-19

Oleh : Candra Mata | Jumat, 08 Oktober 2021 - 10:10 WIB

Gubernur Anies
Gubernur Anies

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melalui jejaring sosial miliknya mengungkapkan rasa syukurnya atas capaian DKI Jakarta yang mencatatkan nol (O) permintaan pelayanan pemakaman protap COVID-19 atau dengan kata lain nol kasus kematian. 

"Dalam 24 jam terakhir terdapat 0 permintaan pelayanan pemakaman protap COVID-19  di DKI Jakarta (data Distamhut DKI sejak jam 18.00 kemarin sampai 18.00 hari ini). Alhamdulillah!," kata Anies seperti di kutip redaksi INDUSTRY.co.id dari akun Facebook miliknya, Jumat (8/10).

"Sebuah hari yang patut disyukuri!," sambungnya.

Anies mengatakan, Nol kematian ini sama sekali bukan perayaan, karena pandemi jelas belum selesai. 

Ini adalah pengingat bahwa, atas ijin Allah SWT dan atas ikhtiar kita semua, sebuah hari tanpa kematian COVID-19 adalah mungkin untuk dicapai.

"Tapi jangan berhenti dulu. Ikhtiar kita ke depan adalah berusaha menjaga agar lebih banyak lagi hari seperti ini, hari tanpa kematian COVID-19," imbuh Anies.

Pasalnya, DKI Jakarta pernah mengalami kondisi yang berat, bahkan sangat berat di bulan Juli lalu. 

Untuk itu Anies mengingatkan, Jangan sampai kita kembali ke titik itu.

"Mari kita jaga sama-sama. Jangan lepas masker dulu!," ujar Anies.

Lebih lanjut Anies menegaskan, Walau sudah divaksin, tetap jaga protokol kesehatan ketat di manapun. Di kantor, di sekolah, di tempat publik, di lingkungan sekitar rumah, dan lain-lain.

Anies menambahkan, Bila ada warga di sekitar belum vaksin, ayo ajak mereka untuk segera vaksin. 

"Untuk mengetahui  jadwal dan lokasi terdekat pelaksanaan sentra Vaksinasi, masyarakat dapat mengaksesnya melalui aplikasi JAKI, http://qrco.de/kuotavaksinjaki," sebut Anies.

"Mari jaga Jakarta, Vaksin dulu, Jakarta Bangkit," pungkas Anies.

Adapun terkait unggahan Anies tersebut, hingga berita ini diturunkan unggahan telah di sukai ribuan warganet dan menuai beragam apresiasi dari masyarakat luas.

"Semoga pandemi cepat berlalu untuk DKI jakarta dan sekitarnya ," ucap Willy Limy.

"Alhamdulillah...semoga bisa tetap dijaga dan alangkah bahagianya jika data akan menunjukkan angka 0 untuk semua daerah di Indonesia.Aamiin," ujar Trisno Junaidi.

"Masyaa Allah, Alhamdulillah pak Anies Baswedan saya tunggu nih pak .. lampu hijau biar kita semua bisa aktif kembali beraktifitas dan MELUPAKAN sejarah pilu COvid-19, sebut Joko Purnomo II.

"APRESIASI SETINGGI TINGGI NYA buat KERJA KERAS calon #PRESIDENRI2024 #ANIESBAWEDAN," timpal Bee.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Direktur Industri Kimia Hulu (Direktur IKHU), Wiwik Pudjiastuti

Jumat, 26 April 2024 - 11:32 WIB

Masih Banyak Sentimen Negatif, Kemenperin Tegaskan Impor PE dan PP Tak Perlu Pertimbangan Teknis

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

SIAM 2024 Maroko

Jumat, 26 April 2024 - 11:20 WIB

Kemenperin Perkenalkan Produk Mesin Pertanian Indonesia Kepada Pelaku Bisnis Maroko di SIAM Menkes 2024

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bersama Kedutaan Besar Republik Indonesia di Rabat, Maroko menggelar The Indonesia – Morocco Business Forum on Strengthening Industrial Cooperation dalam…

Ini perlengkapan rumah tangga

Jumat, 26 April 2024 - 10:21 WIB

Penjualan 2023 Melesat, Panca Anugrah Wisesa Buka Showroom Baru di PIK 2

PT Panca Anugrah Wisesa Tbk (MGLV) sebagai emiten yang bergerak di bidang perdagangan besar peralatan dan perlengkapan rumah tangga sepanjang tahun 2023 sukses meraih lonjakan penjualan hingga…

Kerjasama di Hanover Messe

Jumat, 26 April 2024 - 10:14 WIB

Indonesia Jalin 13 Perjanjian Kerja Sama Industri Senilai Lebih dari Rp5 Triliun di Hannover Messe 2024

Keikutsertaan Indonesia dalam Hannover Messe 2024 bertujuan untuk mewujudkan kerja sama industri dan penanaman modal asing. Pada penyelenggaraan ajang pameran industri terkemuka dan berpengaruh…

J&T Express Kembali Hadirkan J&T Connect Run 2024, Tiket Telah Resmi Dijual

Jumat, 26 April 2024 - 09:59 WIB

J&T Express Kembali Hadirkan J&T Connect Run 2024, Tiket Telah Resmi Dijual

&T Express, perusahaan ekspedisi berskala global kembali menghadirkan J&T Connect Run setelah menuai kesuksesan di tahun pertamanya pada 2023 lalu. Masih mengusung tema "Run Together, Share…