Didimax Rayakan 26 Tahun dengan Gelar Literasi Perdagangan Berjangka 2025 di 11 Kota Besar

Oleh : Nina Karlita | Jumat, 09 Mei 2025 - 18:48 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Dalam rangka memperingati 26 tahun kiprahnya di industri perdagangan berjangka, PT Didi Max Berjangka (Didimax) bekerja sama dengan Asosiasi Perdagangan Berjangka Komoditi Indonesia (ASPEBTINDO) menggelar program Literasi Perdagangan Berjangka 2025. 

Program edukatif ini akan dilaksanakan di 11 kota besar di Indonesia, antara lain Jakarta, Bandung, Surabaya, Pekanbaru, Makassar, Denpasar, Palembang, Medan, Semarang, Yogyakarta, dan Solo.

Ketua ASPEBTINDO, Zulfan Syaiful Bahri, menyampaikan bahwa inisiatif ini bertujuan memberikan pemahaman menyeluruh kepada masyarakat mengenai cara kerja, manfaat, hingga risiko dalam perdagangan berjangka komoditi (PBK). 

“Kami ingin masyarakat memiliki bekal pengetahuan yang cukup sebelum terjun ke dunia PBK. Literasi ini menjadi bagian penting dalam mewujudkan ekosistem perdagangan berjangka yang sehat dan transparan,” ujar Zulfan.

Senada dengan itu, Direktur Utama Didimax, R. Andrie Gunawan Sanjaya, menegaskan komitmen perusahaan untuk terus mengedukasi masyarakat. 

“Sebagai pialang berjangka terpercaya di Indonesia, Didimax merasa bertanggung jawab mendukung literasi keuangan melalui edukasi yang mudah diakses dan relevan,” tuturnya.

Didirikan pada tahun 1999, Didimax merupakan perusahaan pialang berjangka yang telah menjadi salah satu pemimpin pasar dalam perdagangan forex dan komoditi di Indonesia. Dengan volume transaksi terbesar, Didimax dikenal sebagai broker yang andal dan profesional.

Didimax memiliki legalitas lengkap dan berada di bawah pengawasan BAPPEBTI dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), yang menjamin seluruh aktivitas perdagangannya sesuai dengan regulasi yang berlaku. Keamanan dana nasabah juga dijamin oleh lembaga kliring resmi.