September, Rekeningku.com akan Listing Stellar Lumen, Kripto Syariah Pertama di Dunia

Oleh : Kormen Barus | Minggu, 12 Agustus 2018 - 18:30 WIB

IHSG (Foto/Rizki Meirino)
IHSG (Foto/Rizki Meirino)

INDUSTRY.co.id -Jakarta- Marketplace jual beli cryptocurrency, Rekeningku.com terus  menambah portofolio kripto yang akan dijual pada platformnya. Setelah melisting Zcash (ZEC) pada 1 Agustus lalu, rencananya minggu depan akan ditambahkan satu lagi yaitu 0x (ZRX). 0x memiliki nilai kapitaliasi sebesar US$ 470 juta per Minggu (12/8), berdasarkan data CoinMarketCap.

Setelah 0x, Rekeningku.com akan melisting Stellar Lumen (XLM). "Kita lihat kalau 0x sudah stabil semua, mungkin sekitar satu bulan lagi, kurang lebih di pertengahan september, kalau nggak ada aral melintang kita akan listing Stellar Lumen, ini cryptocurrency pertama yang mendapatkan sertifikat halal di dunia." ujar Sumardi, CEO dan Founder Rekeningku.com, Jumat (10/8/2018).

Untuk diketahui Stellar Lumen, cryptocurrency yang berbasis di California, adalah kripto yang sudah mendapat sertifikat halal dari Shariyah Review Bureau (SRB), lembaga penasihat syariah internasional. Lembaga yang mendapat izin dari Bank Sentral Bahrain  ini memberikan sertifikat halal tersebut pada 17 Juli 2018 lalu.

Berdasarakan data CoinMarketCap, Stellar Lumen adalah kripto dengan nilai kapitaliasi terbesar keenam di dunia. Per Minggu (12/8), nilai kapaitaslisasinya sebesar US$ 4,2 miliar.

 

Setelah Stellar Lumen, rencananya Rekeningku.com juga akan melisting Ziliiqa (ZIL). Mestinya Xiliiqa ini dilisting sebelum Stellar Lumen, tetapi karena ada perubahan sistem pada kripto tersebut, maka menurut Sumardi ditunda ke September atau Oktober.

 

Rekeningku.com juga, pada tahun ini akan melisiting beberapa kripto lainnya seperti Cardano (ADA) dan Monere (XMR). Berdasarkan data CoinMarketCap, dua kripto tersebut juga masuk dalam 10 besar dari sisi kapitalisasi, dengan nilai masing-masing US$ 2,9 miliar dan US$ 1,5 miliar.

Saat ini, Rekeningku.com sudah melisting 10 jenis kripto, termasuk Bitcoin (BTC) dan Ethereum (ETH).

Sumardi mengatakan setelah pada awal Agustus melisting Zcash, nilai transaksi harian di Rekeningku.com meningkat 15%. "Kalau sebelum-sebelumnya, transaksi kita kurang lebih di Rp 10 miliar sampai Rp 12 miliar per hari, nah dengan ada Zcash naik sekitar Rp 2 miliar kurang lebih di 15%," ujarnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT BRI Asuransi Indonesia saat RUPS

Minggu, 05 Mei 2024 - 13:02 WIB

BRI Insurance Tebar Dividen 25 Persen

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan 2024 (RUPST) PT. BRI Asuransi Indonesia telah digelar pada hari Senin, tanggal 29 April 2024 di Menara Brilian. Jakarta.

Groundbreaking PT Sunra Asia Pacific Hitech

Minggu, 05 Mei 2024 - 11:50 WIB

PT Sunra Asia Pacific Hitech Bangun Pabrik Perakitan Motor Listrik di Kawasan Industri Kendal

Sunra Asia Pacific Hitech merupakan subsidiary dari Jiangsu Xinri yang bergerak dalam pengembangan dan juga produksi transportasi ramah lingkungan. Pada tahun 2023 mulai mengembangkan ekspansinya…

PT Maxindo Karya Anugerah Lakukan Groundbreaking Pabrik ke-3 di Kawasan Industri Kendal

Minggu, 05 Mei 2024 - 11:37 WIB

PT Maxindo Karya Anugerah Lakukan Groundbreaking Pabrik ke-3 di Kawasan Industri Kendal

PT Maxindo Karya Anugerah melakukan groundbreaking plant 3 di Kawasan Industri Kendal yang dilaksanakan pada Kamis (2/5/2024). Konstruksi tahap 1 seluas 1.2 Ha mulai dilakukan di bulan Mei 2024…

Bank DKI bantu difabel

Minggu, 05 Mei 2024 - 10:59 WIB

Bank DKI Resmikan Kebun Hidroponik dan Serahkan Bantuan Pendidikan Bagi Penyandang Cerebral Palsy

Bank DKI secara konsisten menunjukkan komitmennya dalam mendukung tujuan pembangunan Berkelanjutan/Sustainable Development Goals melalui perwujudan 2 program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan…

AAJI bersama anggotanya menanam mangrove di PIK

Minggu, 05 Mei 2024 - 06:04 WIB

AAJI Tanam 2000 Bibit Mangrove dan Berikan Literasi Keuangan Pada Kelompok Nelayan

Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) bersama dengan 27 perusahaan anggotanya menunjukkan komitmennya terhadap kelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat melalui kegiatan “AAJI Peduli…